Wednesday, October 7, 2015

Cara mendapatkan paha yang ramping

Paha yang ramping dan sehat memang menjadi impian banyak wanita ya? Sayangnya, medapatkan paha yang ramping dan sehat ini merupakan tantangan yang cukup sulit, terutama jika Anda dalam kondisi pasca melahirkan. Hal ini disebabkan karena, seperti dilansir dalam laman www.prevention.com,  ketika hamil, wanita menyimpan sebagian besar  cadangan lemak untuk bayi mereka di paha dan pinggul.
cream pemutih wajah

Nah, inilah alasannya mengapa bagian tubuh yang terlihat sangat melar setelah melahirkan adalah paha, juga pinggul. Eits, tapi jangan khawatir, sebab Anda bisa mengembalikan bentuk paha Anda yang langsing dengan mengikuti 3 latihan mudah berikut ini di rumah. Check them out!

    Latihan 1 : Seated Pillow Squeeze

    Duduklah di kursi kokoh. Istirahatkan kaki Anda di lantai dengan lutut ditekuk pada sudut 90 derajat. Tempatkan bantal di antara paha Anda. Buang napas saat Anda menekan bantal di antara paha Anda, seolah-olah Anda sedang mencoba untuk memeras isi bantal keluar. Tahan selama 1 menit saat Anda bernapas secara normal. Lepaskan dan lanjutkan ke latihan 2.
    Latihan 2 : Seated Hand Push

    Duduklah di kursi yang kokoh. Istirahatkan kaki Anda di lantai dengan lutut ditekuk pada sudut 90 derajat. Tempatkan telapak tangan Anda di sisi luar lutut. Sementara menjaga telapak tangan dan lengan tetap pada posisinya, dorong lutut ke luar (posisi saling menjauh). Setelahnya, dorong kembali ke dalam dengan tangan Anda. Tahan kontraksi isometrik ini selama 1 menit, dan ambil nafas. Kemudian, lepaskan dan lanjutkan untuk latihan 3.
    Latihan 3 : Seated Leg Raise

    Duduklah di kursi yang kokoh. Istirahatkan kaki Anda di lantai dengan lutut ditekuk pada sudut 90 derajat. Letakkan tangan Anda pada kedua sisi kursi Anda. Buang napas saat mengangkat dan melebarkan kaki kanan Anda. Tahan selama 30 detik saat Anda bernapas normal. Kemudian tarik napas saat Anda menurunkan kaki kanan dan menghembuskan napas saat Anda ulangi dengan kaki kiri. Tahan selama 30 detik sambil bernapas secara normal.

Ulangi 3 latihan ini setiap hari selama 15 menit dan dapatkan bentuk paha ramping dan sehat seperti yang Anda inginkan. Masing-masing latihan ini berfungsi untuk mengecilkan paha bagian dalam, paha bagian luar dan paha bagian depan.

No comments:

Post a Comment